Keramaian IMLEK di Pasar Semawis Semarang
Semarang Kota : Perayaan tahun baru China atau yang lebih dikenal dengan nama IMLEK memang sudah banyak ditemui diberbagai daerah di Indonesia. Karena tergolong banyaknya juga warga China yang sudah menjadi warga negara Indonesia, tahun baru IMLEK terbilang meriah di Indonesia. Salah satunya ada di Semarang yang disebut Komunitas Pecinan Semarang. Komunitas Pecinan Semarang memiliki cara yang unik dalam memperingati tahun baru IMLEK. Mereka membuat sebuah acara tahunan yang dimulai pada tahun 2004. Acara tersebut dinamakan Pasar IMLEK Semawis atau Pasar Semawis yang letaknya berada di daerah pecinan Kota Semarang.
Pasar Semawis dibentuk sebagai salah satu daya tarik untuk wisata malam dan tahun baru IMLEK. Pasar ini buka setiap Jum’at, Sabtu, dan Minggu malam yang berjejer disepanjang jalan Gang Warung, Pecinan, Semarang. Hidangan yang disajikan di pasar ini juga beraneka ragam. Mulai dari makanan khas Semarang yaitu pisang plenet sampai dengan nasi ayam, es puter, kue serabi, aneka sate, bubur kacang, hingga menu-menu steamboat yang menarik.
Puncak keramaian Pasar Semawis biasanya pada acara pergantian tahun China atau yang sering disebut IMLEK. Pada acara tersebut, pasar ini akan dipadati oleh orang yang ingin menikmati beberapa sajian kuliner dan pementasan budaya China yang dipadu dengan budaya lokal.
Pasar Semawis sangat cocok bagi orang-orang yang senang berbelanja, kuliner dan melihat hiburan budaya. Sajian dari ketiga aspek tersebut dapat dijumpai ditemapt ini. Tidak ada biaya masuk (tiket) ke area ini, hanya biaya parkir kendaraan bagi yang membawa kendara bermotor.
Lokasi berada di Jalan Wotgandul Timur, Gang Baru, Gang Belakang, Gang Gambiran, Gang Tengah, dan Gang Besen kawasan Pecinan, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia. Akses jalan dapat ditempuh dengan menggunakan mobil pribadi atau taksi, dan kendaraan bermotor lainnya. Dari jalan Gajahmada, dapat masuk lewat jalan Wotgandul Barat > Plampitan > Kranggan > parkir di jalan Beteng. Dari jalan Gajah Mada juga dapat masuk langsung ke jalan Kranggan lewat perempatan Depok. Jalur lain adalah lewat Pasar Johar atau Jurnatan, masuk lewat jalan Pekojan > parkir di jalan Gang Pinggir. Setiap akhir minggu malam saat Waroeng Semawis digelar, beberapa jalan di Pecinan ditutup salah satu ujungnya, yaitu jalan Gang Besen, Gang Tengah, Gambiran, Gang Belakang dan Gang Baru. Jalan – jalan tersebut dapat digunakan untuk parkir kendaraan pengunjung Pasar Semawis. (id.wikipedia.org)
Pada tahun 2013 ini, tahun baru China di Pasar Semawis akan diperingati pada bulan Januari 2013, dengan asajian tradisi China yang dipadu dengan budaya lokal. Pementasan kesenian menarik dan suguhan kuliner yang beraneka ragam akan menghiasi lokasi Pasar Semawis pada malah hari di hari Jum’at, Sabtu, dan Munggu malam.
Sumber : id.wikipedia.org ; wisatamelayu.com ; harian suara merdeka Rabu, 9 Januari 2013